Rayakan HUT Ke-29, MTsN 1 Bima Gelar Lomba OLCC Tingkat SD,MI se-Kecamatan Wawo


Kepala MTsN 1 Bima didampingi Korwil dan para Kepala Sekolah

WARTA BIMA,- Dalam rangka memeriahkan Milad atau Hari Ulang Tahun (HUT) MTsN 1 Bima yang ke-29. Pihak Madrasah yang sebelumnya bernama MTsN Wawo ini, menggelar lomba Olimpiade Matematika, IPAS, PAI dan Cerdas-Cermat (OLCC) Tingkat SD/MI se-Kecamatan Wawo Tahun 2025.

Lomba peningkatan mutu tersebut dilaksanakan dalam dua hari yang berbeda yakni, Kamis 10 April untuk Cerdas-Cermat dan Sabtu mulai pagi hingga siang (12/4) giliran lomba Olimpiade MIPAS dan PAI. 

Kepala MTsN 1 Bima, Najamuddin, S.Ag dalam arahanya mengatakan bahwa Madrasah yang dinakhodainya sudah berdiri sejak 20 Mei Tahun 1981. Akan tetapi status negerinya menjadi MTsN Wawo dan berubah lagi menjadi MTsN 1 Bima baru dimulai pada 17 Maret 1997.

Meskipun telah berusia puluhan tahun. Namun Milad MTsN 1 Bima baru bisa dilaksanakan mulai tahun 2025 ini, dengan langkah awal mengadakan berbagai kegiatan, seperti lomba Cerdas Cermat dan Olimpiade dimaksud.

Najamudin mengaku bahwa kegiatan perayaan HUT MTsN 1 Bima seperti ini, kedepanya akan dijadikan kalender tetap setiap tahun. Bahkan rangkaian kegiatanya akan dipoles lebih bagus dan lebih menarik lagi dari yang sekarang. "Untuk tahun-tahun berkutnya kami akan persiapkan lebih baik lagi momen hari ulang tahun ini, dan waktu perayaanya pun kita upayakan lebih lama lagi, tidak hanya dua hari seperti ini," ujarnya.

Najamuddin saat menyerahkan hadiah untuk para juara 

Najamudin berharap, kegiatan lomba memeriahkan hari lahir MTsN 1 Bima tersebut, dapat menjadi momentum yang tepat untuk merangkul semua sekolah SD, MI guna mengingat dan mengangkat kembali nama harum Kecamatan Wawo, yang pernah menorehkan prestasi fenomenal juara lomba Cerdas Cermat siswa tingkat nasional pada tahun 90 an lalu.

"Kami ingin mengembalikan era kejayaan anak-anak dari Wawo melalui kegiatan lomba-lomba seperti ini," imbuhnya.

Untuk mengulangi prestasi seperti tahun 90 an tersebut, Najamudin meminta dukungan semua pihak, terutama Korwil Dikbudpora Wawo dan seluruh jajaranya kebawah, agar mulai saat ini bisa bersinergi dan bekerjasama dengan baik demi terwujudnya cita-cita besar berpestasi di tingkat nasional tersebut. 

"Sekedar diketahui, lomba dalam rangka HUT MTsN 1 Bima ini juga disponsori oleh Bank BSI Cabang Bima," pungkasnya. 

Liputan langsung awak Media ini saat pengumuman juara yang disampaikan oleh panitia kegiatan. Juara pertama untuk lomba Cerdas-Cermat (CC) diraih oleh regu dari SDN 1 Maria, disusul duta dari SDN Inpres 1 Maria, juara III SDN 1 Kambilo dan juara keempat (harapan I) diraih oleh regu CC dari SDN Inpres Kombo.



Selanjutnya, untuk lomba Olimpiade Matematika juara I diraih oleh siswa atas nama, Dzakiyah Annisa dari SDN Inpres Ntori. IPAS disabet oleh Ahyan Humaid Sonara dari SDN 2 Kambilo dan juara I PAI diraih oleh Fauz Al-Muazzam dari SDN 1 Kambilo.

Peserta yang meraih juara I sampai IV pada dua cabang lomba tersebut masing-masing mendapatkan hadiah Piagam Pengharagaan dan uang pembinaan dari pihak penyelenggara kegiatan MTsN 1 Bima. (WB-01)